Kebun di rumah adalah tempat yang indah untuk menciptakan keindahan dan menambah keceriaan dalam lingkungan sehari-hari. Bunda bisa menjadi salah satu elemen penting dalam kebun yang bisa memberikan warna, aroma dan pesona yang indah. Berikut jenis-jenis bunga yang cocok ada di kebun rumah kamu!
1. Bunga Mawar
Bunga mawar dikenal dengan aroma harumnya yang khas. Bunga mawar relatif mudah untuk ditanam karena dapat tumbuh diberbagai jenis tanah dan berbagai iklim. Selain itu memiliki duri di batangnya yang menjadikan ciri khas. Memiliki berbagai warna seperti merah, putih, kuning, merah muda, oranye, ungu dan banyak lagi.
Merawat bunga mawar cenderung relatif sederhana, seperti penyiraman teratur, pemupukan dan pemangkasan bunga yang mati. Bunga mawar juga tanaman yang cukup adaptif, kamu bisa memindahkannya ke tempat lain sesuai dengan keinginanmu.
Bunga mawar memberikan keindahan yang estetis dan merupakan simbol cinta. Di beberapa budaya, bunga mawar digunakan dalam pengobatan tradisional seperti dijadikan aromaterapi untuk mengurangi stress dan kecemasan.
2. Bunga Matahari
Bunga matahari dapat tumbuh dengan cepat sehingga kamu bisa melihat hasilnya dalam waktu relatif singkat. Cocok menjadi pilihan yang baik untuk pemula jika ingin melihat tanaman tumbuh dengan cepat. Bunga matahari juga menarik serangga seperti lebah, yang membantu penyerbukan tanaman di kebun kamu, hal ini mendukung ekosistem yang sehat untuk kebun mu.
Bunga matahari cenderung mudah dirawat, karena dapat tumbuh di pot, wadah atau tanah kebun yang memberikan fleksibilitas cara menanam kamu. Bunga matahari menghasilkan biji matahari yang kaya nutrisi seperti lemak sehat, protein, serat, vitamin E dan berbagai mineral.
3. Bunga Lavender
Bunga lavender sendiri memiliki ciri khas aroma yang dapat menenangkan dan relaksasi. Selain itu, bunga lavender menghasilkan minyak esensial untuk perawatan tubuh dan kulit serta untuk menghilangkan bau tidak sedap. Terdapat beberapa warna bunga lavender seperti ungu, merah muda atau putih.
Kamu juga bisa menggunakan daun bunga lavender untuk membuat teh herbal yang memiliki rasa enak dan aroma yang menenangkan. Untuk kamu yang sulit tidur, teh daun bunga lavender bisa menjadi solusinya. Bunga dan daun lavender dapat digunakan untuk bumbu masakan seperti kue, es krim, dan hidangan daging.
Baca Juga: 5 Hal Yang Perlu Diperhatikan Saat Berkebun di Rumah
4. Bunga Lili
Bunga lili cenderung mudah untuk ditanam karena dapat tumbuh di dalam pot atau wadah. Bunga lili juga mudah tumbuh di berbagai kondisi iklim dan berbagai jenis tanah. Biasanya bunga lili sering digunakan sebagai peringatan pernikahan dan ulang tahun.
Terdapat beberapa variasi warna yaitu putih, merah, merah muda, kuning, ungu, oranye, hitam dan biru. Bunga lili menjadi pilihan yang populer sebagai bunga potong karena daya tahan dan keindahannya. Aroma yang harum dapat dirasakan jika menanam bunga lili di kebun mu.
5. Bunga Krisan
Bunga krisan memiliki sifat pengusir serangga terhadap serangga yang dapat merusak tanaman lain. Bunga krisan dapat tumbuh di pot atau wadah, yang bisa diletakan di kebun berukuran kecil atau balkon. Selain itu, bunga krisan juga tanaman yang tahan cuaca dan mudah tumbuh.
Bunga krisan terdapat beberapa jenis yaitu krisan bunga besar, krisan bunga kecil, krisan warna ungu, krisan lavender, krisan oranye, krisan putih, krisan merah, krisan merah muda dan jenis lainnya. Jenis krisan bunga kecil memiliki kegunaan herbal dalam pengobatan tradisional.
6. Bunga Marigold
Bunga marigold dikenal sebagai pengusir serangga alami karena mengeluarkan zat kimia yang dapat mengusir serangga seperti lalat, kutu daun, nematoda, dan serangga lainnya. Ini membantu melindungi tanaman kamu dari serangan hama. Bunga marigold memiliki beberapa warna seperti kuning, oranye, atau merah, yang memberikan tampilan yang ceria dan memikat dalam taman. Bunga marigold juga tumbuh dengan baik di dalam pot.
Selain itu, bunga ini dapat digunakan sebagai tanaman penutup untuk area tanah yang kosong karena tumbuh padat dan dapat membantu mengendalikan pertumbuhan gulma. Beberapa varietas bunga marigold mengandung senyawa sifat antiinflamasi yang dapat mengurangi peradangan dan mengatasi iritasi.
7. Bunga Daisy
Bunga ini cocok untuk menghiasi kebun kamu karena dapat tumbuh subur dan berbunga sepanjang musim. Bunga daisy mampu menarik serangga seperti lebah dan kupu-kupu yang membantu penyerbukkan tanaman lain dan mendukung keanekaragaman hayati. Kemudian bunga ini juga dapat tumbuh di pot atau wadah yang memudahkan kamu untuk menatanya.
Ekstrak yang terdapat dalam bunga ini memiliki sifat anti inflamasi yang dapat membantu meredakan peradangan dalam tubuh. Selain itu memiliki sifat antimikroba yang dapat membantu mengatasi infeksi kulit ringan dan melindungi luka dari infeksi bakteri. Dapat menjadi pengobatan tradisional untuk gangguan pernapasan ringan seperti pilek dan batuk
Dengan menanam bunga-bunga diatas di halaman rumahmu, kamu akan mendapatkan berbagai manfaat positif untuk kehidupan sehari-hari. Rawatlah dengan teratur agar dapat memberikan rasa bahagia jika sudah tumbuh dan berkembang.
Inilah beberapa jenis bunga yang cocok untuk ditanam di kebun. Menanam bunga dan merawat kebun bisa menjadi salah satu hobi untuk mengurangi stress dan kecemasan.