Saat hectic-nya aktivitas pagi atau bahkan kesiangan membuat kamu harus buru-buru untuk berangkat ke tempat tujuan, kantor atau ke kampus. Terlebih dengan kondisi rambut yang sudah terlihat lepek, berminyak, dan sulit diatur. Pasti bikin keki! Namun, kamu nggak mau keramas karena membutuhkan waktu lama, belum lagi untuk menggunakan pengering rambut. Praktisnya, kamu bisa menggunakan dry shampoo solusi instan mengatasi rambut yang sudah tidak segar. Produk ini juga mudah dibawa ke mana saja.
Apa itu dry shampoo?
Sering mengalami bad hair day? Atau pusing bagaimana cara menata rambut dengan mudah tanpa perlu ke salon dalam intensitas sering? Solusi terbaik masih jatuh kepada produk rambut andalan kaum anti ribet yaitu dry shampoo. Dry shampoo yang merupakan produk penata rambut berbahan alkohol atau bahan aktif berbahan dasar pati ini mampu menyerap keringat dan minyak pada rambut kamu.
Dry shampoo atau sampo kering adalah produk perawatan pribadi dari bahan dasar pati seperti yang dikatakan di atas, bahan dasar meliputi komponen beras, tapioka, aluminium, dan sebagainya. Setelah diterapkan pada rambut atau kulit kepala, sampo kering menyuburkan rambut, membuatnya tidak berminyak, membuatnya tampak berkilau dan bersih, serta menyerap minyak dan lemak.
Beberapa sampo kering mengandung keratin dan protein hewani, sementara yang lain vegan dan menggunakan protein nabati.
Sampo kering ini hanya digunakan beberapa detik saja dengan cara pemakaian disemprot atau dioleskan ke area akar rambut. Lakukan lah sedikit pijatan lembut. Kemudian, rambut disisir menyeluruh hingga ke ujung rambut. Tunggu beberapa saat untuk hasil yang berkilau dan rapi untuk penataan rambut kembali tanpa perlu dibilas.
Simple, kan? Tata cara penggunaan dari dry shampoo tersebut. Namun, solusi tidak selamanya memberikan keuntungan bagi pengguna produk kecantikan. Pasalnya, banyak bahan aktif dan kandungan wewangian di dalam dry shampoo yang jika dibiarkan menempel terlalu lama di kulit kepala akan menambah residu-residu di area kepala. Maka dari itu, perlu diimbangi dengan shampoo biasa untuk penggunaan sehari-hari. Tidak dianjurkan dalam satu minggu hanya menggunakan dry shampoo saja.
Apa kegunaan dari dry shampoo?
Dari laman healthline, dikutip dari Liputan 6 mengungkapkan bahwa dry shampoo berhasil untuk mengurangi minyak, daki, dan kotoran dalam sementara waktu pada area khususnya rambut bagian atas. Sering kali setelah berkeringat dan melakukan banyak aktivitas seperti berolahraga ekstra, rambut akan terasa lepek dan berminyak. Meski minyak baik untuk kesehatan rambut dan sebagai pelindung alami bagi rambut, hal itu sedikit mengganggu kenyamanan pemilik rambut.
Dry shampoo sebagai produk penataan rambut instan menawarkan manfaat untuk pemakaian pada bagian berminyak. Jika rambut dirasa berkilau nampak terkumpul di kepala anda, dry shampoo juga solusi yang tepat.
Kapan waktu terbaik penggunaan Dry shampoo ?
Kamu bisa menggunakannya pada saat merapikan dan menata rambut setelah olahraga yang cukup berkeringat, atau bisa saat setelah hair styling seperti blow rambut agar tahan lama.
Namun, perlu kamu ingat bahwa pemakaian perlu dibatasi, jika dirasa baru melakukan keramas normal menggunakan shampoo biasa, maka tidak perlu lagi menambah penggunaan dry shampoo.
Kamu juga bisa menggunakan di saat setelah berenang, atau saat terjebak hujan, kemudian tunggu beberapa saat setelah rambut mulai mengering sendirinya. Baru aplikasikan dry shampoo ke akar rambut dengan jarak 15-20 cm untuk menghindari residu seperti ketombe yang dapat tersisa. Tips ini berguna untuk pemakaian dry shampoo agar merata, maksimal, dan tahan lama.
Intinya, waktu terbaik untuk menggunakan dry shampoo bisa kamu perkirakan sesuai waktu yang paling nyaman dan sesuai kondisi rambut kamu. Jika mendambakan rambut yang tidak berminyak di pagi hari, gunakan sampo kering. Jika kamu ingin menyegarkan rambut atau sehabis berkeringat di siang hari, gunakan sampo kering. Gunakan sampo kering sebelum tidur juga efektif untuk menyerap minyak semalaman, tetapi jika kamu sudah berencana untuk tidak keramas esok hari.
Perbedaan Dry Shampoo dan Shampoo
Sampo kering tidak sama dengan sampo biasa, yang hanya perlu dibilas dengan air. Perbedaannya terletak pada komposisi sampo biasa yang mengandung surfaktan seperti SLS, yang membantu mengikat kotoran dan minyak, sedangkan sampo kering yang mengandung pati hanya perlu dicuci dengan sisir atau kibas.
Sampo kering sangat baik untuk digunakan pada hari-hari ketika kamu tidak ingin mencuci rambut atau pada hari-hari ketika kamu ingin menata rambut lebih lama. Namun, sampo kering dan perawatan kondisioner harus digunakan pada waktu yang berbeda untuk menjaga kesehatan rambut.
Baca Juga: Conditioner untuk Mengatasi Rambut Bercabang: Bye Bye Insecure
Perlu diingat bahwa pemakaian sampo kering cukup efekif dalam mengurangi minyak, daki, dan kotoran untuk sementara waktu khususnya di area rambut bagian atas. Namun, hal itu bukan satu-satunya solusi sebagai rangkaian perawatan rambut rutin demi mempertahankan tampilan indah rambutmu. Alih-alih merawat rambut secara instan, melainkan penggunaan sampo kering secara berlebihan dapat membuat penumpukan residu-residu.
Semoga artikel ini bermanfaat dan dapat lebih memahami kamu tentang apa itu sampo kering, kegunaan, serta efek samping dari penggunaan produk tersebut. Simak terus tips dan rekomendasi produk kecantikan lainnya ya!